UTY Jogja dari Akreditasi hingga Biaya Kuliah

uty jogja

UTY Jogja atau yang sering disebut dengan Universitas Teknologi Yogyakarta merupakan salah satu perguruan tinggi ternama dan terbaik. Mahasiswanya cukup melimpah dari beragam daerah di Indonesia.

Oleh sebab itu kami akan mengulas UTY Jogja berdasarkan website resmi dan brosur yang berhasil kami dapatkan. Di antara yang akan kami sajikan adalah informasi akreditasi, jurusan dan fakultas, hingga rincian biaya kuliah.

UTY Jogja

Universitas Teknologi Yogyakarta merupakan perguruan tinggi swasta yang berada di bawah naungan Yayasan Dharma Bhakti Iptek. Berdiri pada tahun 2002, UTY Jogja merupakan penggabungan 3 perguruan tinggi, STIEYO, ABAYO, STMIK.

Fokus pendidikannya adalah ilmu pengetahuan dan teknologi. Oleh sebab itu menjadi favorit karena lulusannya dibutuhkan untuk dunia kerja di masa depan.

Akreditasi UTY Jogja

Dari situs pangkalan data perguruan tinggi, akreditasi UTY Jogja adalah B. Artinya baik sekali dan sudah sesuai dengan standar nasional dalam sisi akademik maupun non akademik di lingkungan kampus.

Fakultas di UTY Yogyakarta

Adapun fakultas di UTY Yogyakarta ada dua. Baik dari program sarjana maupun diploma. Di mana masing-masing membawahi banyak jurusan.

  • Fakultas Bisnis dan Humaniora
  • Fakultas Sains dan Teknologi

Jurusan Fakultas Bisnis dan Humaniora

Adapun jurusan di Fakultas Bisnis dan Humaniora di UTY Yogyakarta ada sembilan. Akreditasinya semua bagus.

Jurusan Akreditasi
Akuntansi A
Manajemen A
Sastra Inggris A
Psikologi B
Ilmu Komunikasi B
Hubungan Internasional B
Bimbingan Konseling B
Pendidikan Teknologi Informasi B
Pend. Bahasa Inggris B

Jurusan yang favorit di UTY Yogyakarta adalah Akuntansi di mana jumlah mahasiswanya mencapai 800-an lebih. Yang kedua adalah Ilmu Komunikasi yang juga jumlah mahasiswanya mencapai 875. Ketiga adalah psikologi yang mencapai 900-an.

Sedangkan juaranya adalah Manajemen. Dengan akreditasi A, maka kualitasnya bagus. mahasiswanya mencapai 1.946.

Biaya Kuliah Bisnis dan Humaniora

Jurusan Per Semester SPA Gel. 1
Akuntansi Rp2.250.000 Rp20.000.000
Manajemen Rp2.250.000 Rp18.500.000
Sastra Inggris Rp1.500.000 Rp12.000.000
Psikologi Rp1.500.000 Rp13.000.000
Ilkom Rp1.400.000 Rp9.000.000
HI Rp1.400.000 Rp9.000.000
Bimbingan Konseling Rp1.400.000 Rp9.000.000
Pend. TI Rp1.400.000 Rp9.000.000
Pend. Bahasa Inggris Rp1.400.000 Rp9.000.000

Biaya SKS Fakultas Bisnis dan Humaniora

Jurusan Per SKS
Akuntansi Rp190.000
Manajemen Rp190.000
Sastra Inggris Rp160.000
Psikologi Rp160.000
Ilkom Rp150.000
HI Rp150.000
Bimbingan Konseling Rp150.000
Pend. TI Rp150.000
Pend. Bahasa Inggris Rp150.000

Fakultas Sains dan Teknologi UTY Jogja

Jurusan Akreditasi
Informatika A
Arsitektur A
Sistem Informasi B
Teknik Komputer B
Teknik Elektro B
Teknik Industri B
Teknik Sipil B
Perenc. Wilayah Kota B
Sains Data Baik
Informatika Medis Baik

Adapun yang paling favorit di fakultas sains dan Teknologi Universitas Teknologi Yogyakarta adalah Arsitektur. Mahasiswanya mencapai 1.360.

Biaya Kuliah Saintek Universitas Teknologi Yogyakarta

Jurusan Per Semester SPA Gel. 1
Informatika Rp2.250.000 Rp17.500.000
Arsitektur Rp2.250.000 Rp17.500.000
Sistem Informasi Rp1.750.000 Rp12.500.000
Teknik Komputer Rp1.750.000 Rp12.500.000
Teknik Elektro Rp2.000.000 Rp14.000.000
Teknik Industri Rp1.750.000 Rp12.000.000
Teknik Sipil Rp2.000.000 Rp16.000.000
Perenc. Wilayah Kota Rp1.400.000 Rp9.000.000
Sains Data Rp1.750.000 Rp9.000.000
Informatika Medis Rp1.750.000 Rp9.000.000

Biaya SKS Fakultas Sain dan Teknologi

Jurusan Biaya SKS
Informatika Rp190.000
Arsitektur Rp210.000
Sistem Informasi Rp160.000
Teknik Komputer Rp190.000
Teknik Elektro Rp190.000
Teknik Industri Rp190.000
Teknik Sipil Rp190.000
Perenc. Wilayah Kota Rp150.000
Sains Data Rp160.000
Informatika Medis Rp160.000

Baca: Ternyata Biaya Kedokteran UIN Jakarta Tidak Mahal

D3 di Universitas Teknologi Yogyakarta

Universitas Teknologi Yogyakarta juga masih menyediakan program D3. Akreditasinya juga bagus-bagus. Berikut informasi D3 UTY Jogja.

  • Jurusan Akuntansi – A
  • Jurusan Sistem Informasi – A
  • Jurusan Bahasa Jepang – B
  • Jurusan Bahasa Inggris – B
  • Jurusan Destinasi Pariwisatai D4 – Baik

Biaya D3 UTY Jogja 2022-2023

Jurusan PerSemester SPA Gel. 1
Akuntansi Rp1.500.000 Rp10.000.000
Sistem Informasi Rp1.500.000 Rp10.000.000
Bahasa Jepang Rp1.400.000 Rp8.000.000
Bahasa Inggris Rp1.400.000 Rp8.000.000
Destinasi Pariwisata Rp1.200.000 Rp8.000.000

Biaya SKS D3 UTY Jogja 2022-2023

Jurusan SKS
Akuntansi Rp150.000
Sistem Informasi Rp150.000
Bahasa Jepang Rp150.000
Bahasa Inggris Rp150.000
Destinasi Pariwisata Rp130.000

Program S2 Magister dan Doktoral

Di Universitas Teknologi Yogyakarta juga terdapat program S2, Magister UTY Yogyakarta. Adapun programnya adalah sebagai berikut.

Manajemen S2 A
Teknologi Informasi S2 B
Ilmu Manajemen S3 Baik Sekali

Catatan Rincian Biaya Kuliah 2022-2023

SPA atau sumbangan pengembangan akademik bisa diangsur selama tiga kali pada tahun pertama. Tapi minimal dibayarkan ketika her registrasi awal sebesar 30%. Dana SPA hanya sekali selama kuliah.

Adapun untuk SPP tetap harus ditunaikan di awal semester. Sedangkan SPP variable (SKS) dibayarkan sebelum uts. Perlu jadi perhatian, biasanya setiap semester mahasiswa mengambil 20-22 SKS.

Pendaftaran Mahasiswa UTY Yogyakarta

Untuk pendaftaran biayanya sebesar Rp150.000 untuk satu pilihan prodi, dan Rp200.000 untuk dua pilihan prodi.  Adapun waktunya adalah sebagai berikut,

  • Reguler mulai 17 Desember
  • Reguler Online 17 Desember
  • PMDK sampai dengan 6 Mei
  • Beasiswa sampai dengan 26 Maret

Alamat Kampus UTY Jogja

Alamat kampus satu di Jalan Siliwangi Jombor Sleman. Alamat Kampus dua di Jalan Glagahsari No. 63. Sedangkan kampus tiga di Jalan Prof. Soepomo SH. No. 21 Janturan.

Untuk informasi pendaftaran lebih lanjut bisa hubungi pihak kampus di 0811 2839 23. Atau di nomor 0811 3971 1444. Website resmi kampus bisa dikunjungi di sini. Informasi ini dari brosur tahun 2022-2023.